Mental ‘Tuyul’ Bakal Jadikan Insan Kopdit Pintu Air Berdaya

Maumere, Ekorantt.com – KSP Kopdit Pintu Air menyelenggarakan rapat anggota tahunan (RAT) Tahun Buku 2022 pada 4-5 Mei 2023. Pelaksanaan RAT dilakukan secara luring di kantor pusat Pintu Air dan secara daring dari masing-masing cabang di Indonesia.

Ketua Pengurus KSP Kopdit Pintu Air, Yakobus Jano, pada sambutan pembuka, mengajak segenap insan yang telah bergabung menjadi anggota untuk memiliki mental ‘tuyul’ agar semakin berdaya.

Menurut Jano, doa saja tidak cukup, harus dengan mental ‘tuyul’ agar segala yang jadi ikhtiar untuk maju dapat terlaksana.

“Saya mau bilang tuyul itu akronim dari tekun, ulet, yakin, usaha dan lancar. Jadi tuyul itu daya juang supaya semakin maju,” ujar Jano.

Yakobus Jano juga menegaskan, dua fokus pokok kerja yang tengah digencarkan oleh lembaga Kopdit Pintu Air; pertama, pelaksanaan layanan Jempola (jemput bola) kepada anggota dan dampingan kepada anggota untuk masuk ke sektor ekonomi kreatif dan UMKM.

iklan

“Bersama kita terus meningkatkan pelayanan dan pendampingan. Dengan demikian kita bersama dalam lembaga tercinta ini menjadi satu kekuatan yang maha dahsyat dan raksasa karena bersama Pintu Air,” kata Jano.

Jano secara khusus mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada Menteri Koperasi dan UKM RI, Teten Masduki yang berkenan memberikan sambutan dan membuka pelaksanaan RAT secara virtual. Apresiasi khusus karena adanya spin off yang diberikan kepada koperasi kredit untuk menggarap sektor riil.

Target Kopdit Pintu Air sampai dengan tahun 2025, papar Jano, tercapainya 1 juta anggota, 100 kantor cabang, dan aset Rp 4 triliun.

Data yang dihimpun Ekora NTT menunjukkan bahwa ada 16 kantor cabang dari 71 Cabang dan Kantor Cabang Pembantu mencetak prestasi gemilang dengan raihan laba di atas Rp 1 miliar pada tahun buku 2022.

Ke-16 cabang tersebut sesuai besaran peringat yakni peringkat pertama diraih Cabang Betun disusul kedua Cabang Weetebula, Cabang Makassar, Cabang Atambua, Cabang Oesao, Cabang Lembor, Cabang Soe, dan Cabang Mbay. Berikutnya, Cabang Sidoarjo, Cabang Talibura, Cabang Rote, Cabang Melus Timur, Cabang Labuan Bajo, Cabang Alor, Cabang Kefamenanu, dan terakhir Cabang Nangablo.

spot_img
spot_img
TERKINI
BACA JUGA